Assalamu’alaikum. Wr.Wb.

Segenap peserta Dana Pensiun Cardig Group (DPCG) yang saya cintai dan saya banggakan.

Pertama-tama kita panjatkan rasa syukur kita kepada ALLAH, SWT sehingga kita semua masih dapat bekerja diperusahaan dimana Bapak dan Ibu mengabdikan diri selama ini dan masih dapat bertahan, meskipun dimasa yang sulit akibat wabah Covid-19 beberapa tahun terakhir.

Wabah Covid-19 cukup berdampak terhadap kita semuanya dan semoga wabah ini dapat cepat berakhir, sehingga Mitra Pendiri DPCG semakin bangkit dan semakin membaik seperti sebelum adanya Covid-19. Aaminn. YRA.

Para peserta DPCG yang kami hormati,

    Bersama ini kami atas nama pengurus DPCG, memberitahukan bahwa sejak tanggal 17 Agustus 2021, telah meluncurkan Web DPCG yang sudah kami perbaharui dengan alamat : www.danapensiun-cardiggroup.com.

    Pada tampilan yang baru, pada dasarnya hampir sama dengan WEB DPCG yang lama, namun ada beberapa perubahan dan dapat kami sampaikan sebagai berikut :

Pada WEB DPCG yang baru, terdapat 6(enam) Konten Utama yang dapat dibuka/diakses sebagai berikut :

  1. Konten BERANDA, berisi tentang Pendiri dan Mitra Pendiri DPCG,
  2. Konten PROFIL, berisi Sejarah berdirinya DPCG, Tentang DPCG dan Organisasi DPCG,
  3. Konten EDUKASI, berisi tentang hal-hal yang berhubungan dengan Usia Pensiun, Manfaat Pensiun, Tata cara klaim Manfaat Pensiun, beberapa jenis Manfaat Pensiun, Rumus perhitungan Manfaat Pensiun, sanksi pengurus, dan lain-lain,

  4. Konten KONTAK, pada konten ini, peserta dapat berinteraksi dengan Pengurus DPCG, dengan mengirimkan e-mail, berupa saran dan/atau masukan, melalui alamat e-mail yang sudah tersedia,

  5. Konten INFORMASI, konten ini berisi tentang Berita Utama (jika ada), kemudian Informasi siapa saja yang akan pensiun pada tahun berjalan,
  6. Konten SIMULASI, adalah konten yang mayoritas digunakan oleh peserta pensiun, untuk mengetahui perkiraan manfaat pensiun yang akan diterima pada saat yang bersangkutan memasuki masa pensiun.
  7. Khusus pada konten ini, peserta diwajibkan login/masuk terlebih dahulu dengan mengikuti intruksi yang telah tertulis pada halaman Login Anggota.

Para peserta yang kami hormati,

Mari kita manfaatkan sarana pendukung WEB ini semaksimal mungkin, agar antara peserta dengan Pengurus dapat terjalin hubungan yang harmonis dalam rangka memberikan informasi yang tepat kepada peserta, tentang hal-hal yang berhubungan dengan DPCG.

Akhirul kata, tiada gading yang tak retak jika masih ada yang belum sempurna kami menunggu saran serta masukan yang membangun, untuk kemajuan kita semua dan DPCG pada khususnya, melalui WEB DPCG yang telah kita sesuaikan dengan perkembangan Informasi dan Tehnologi (IT) saat ini.

Demikian disampaikan, kurang lebihnya mohon maaaf dan selamat bertugas dan persiapkan Masa Pensiun dengan baik,“ Buat masa tua semakin Bahagia dan Persiapkan masa pensiun dari sekarang “.


Wassalam, Wr.wb.

Jakarta, 08 Oktober 2021

Dana Pensiun Cardig Group,

Yanosandy Chalim

Ketua Umum.